BeritaInfoJitu.com, Jakarta – Film komedi keluarga terbaru dari Imajinari ”KAKA BOSS” akan tayang serentak pada tanggal 29 Agustus mendatang. Film ini mengisahkan kehidupan Ferdinand KAKA BOSS (diperankan Godfred Orindeod), kepala perusahaan debt kolektor asal Indonesia Timur yang paling sangat disegani di Jakarta. Trio keluarga Kaka Boss, Angel, dan istri (diperankan Putri Nere), memberikan kehangatan cerita tentang bagaimana keluarga saling memahami satu sama lain. Sementara duo Gafur (diperankan Abdur Rasyad) dan Reggae (Mamat Alkatiri) berhasil membuat suasana tertawa sepanjang film. Film ini juga menjadi debut dari Elsa Japasal, Aurel Mayori, dan Nowela Elizabeth.
“Meskipun film ini berlatar belakang Indonesia Timur, pesan yang disampaikan di film saya kira bisa membuat anda terhibur. Hubungan antara ayah dan anak yang ditampilkan di film sangat menyentuh. Ketika keresahan lahir dari kejujuran diri sendiri, akan menjadi karya luar biasa. Jadi itulah mengapa Imajinari mendukung dan memproduksi film ini ,” Ujar produser film KAKA BOSS Dipa Andika dalam konferensi pers di Epicentrum XXI, Kamis (22/8/2024).
Dalam film ini KAKA BOSS adalah seorang sosok kepala perusahaan debt collector yang sangat dikenal tegas tetapi juga merupakan sosok ayah yang sangat mencintai keluarga dan anaknya dengan tulus,anaknya merasa malu memperkenalkan ayahnya ke lingkungan pendidikan dan temannya dengan latar pekerjaan yang dinilai lingkungan sekitar adalah preman.
”Cerita yang dibawa Arie Kriting lewat KAKA BOSS sangat kuat dengan kehidupan nyata. Membawa kisah tentang keluarga Indonesia Timur yang autentik. Semoga penonton juga bisa relate dengan cerita keluarga yang ada di film ini, dan terhibur dengan komedinya,” ujar Ernest selaku Produser film KAKA BOSS.
Setelah anaknya bercerita mengapa dia tidak ingin ayahnya hadir disekolah akibat malu, dengan tiba-tiba ayahnya memutuskan untuk beralih profesi menjadi penyanyi demi membuat anak perempuannya Angel (diperankan Glory Hillary) merasa bangga.
KAKA BOSS berusaha keras untuk menjadi seorang penyanyi demi untuk anaknya senang dan bangga, walaupun suara KAKA BOSS ini sangat tidak merdu. Tetapi orang di sekitar KAKA BOSS ini tidak ada yang berani untuk mengatakan langsung bahwa suaranya sangat tidak merdu.
Seiring berjalan waktu KAKA BOSS berusaha keras latihan vocal, disamping itu pula video KAKA BOSS ini viral di sosial media melakukan tindakan premanisme. Anaknya mengetahui video tersebut, padahal isi dari video itu hanyalah sebagian video yang terlihat, yang sebenarnya dilakukan KAKA BOSS tidak sesuai video yang terpotong tersebut.
Semua terjadi salah paham ketika anak dari KAKA BOSS ini mendengar suara ayahnya yang sangat tidak merdu tetapi orang sekitar memberi nilai tidak jujur karena sangat takut dengan ayahnya. Dari kejadian itu banyak kisah drama yang sedih antara anak dengan seorang ayah yang ingin membuat sesuatu kebanggan untuk anaknya.
“Meskipun film ini berlatar belakang Indonesia Timur, pesan yang disampaikan di film saya kira bisa membuat anda terhibur. Hubungan antara ayah dan anak yang ditampilkan di film sangat menyentuh. Ketika keresahan lahir dari kejujuran diri sendiri, akan menjadi karya luar biasa. Jadi itulah mengapa Imajinari mendukung dan memproduksi film ini ,” Ujar produser film KAKA BOSS Dipa Andika dalam konferensi pers di Epicentrum XXI, Kamis (22/8/2024).
Dalam film ini banyak nilai keharmonisan yang dirasakan dalam keluarga yang bisa dijadikan contoh dalam kehidupan sehari-hari seperti perjuangan seorang ayah kepada anaknya. Awalnya tidak akan mungkin seorang ayah ini bisa membanggakan anaknya, tetapi di akhir film ini seorang ayah bisa membuat anaknya bangga sekali dengan karyanya.
”Orang mengenal film Indonesia Timur yang dilihat itu hanya dari sudut pandang kesedihan, seperti susah air, sekolah jauh, kurangnya fasilitas sarana prasarana. Tetapi di film ini saya sajikan talenta talenta Indonesia Timur yang semuanya sanggup memberikan hiburan dalam film ini. Maka saya berharap lewat KAKA BOSS ini bisa memberikan alternatif bahwa orang Timur bisa optimis, orang Timur bisa positif, orang Timur bisa berkarya. ” Ujar Arie Kriting selaku Sutradara film KAKA BOSS.
Film ini banyak memberikan nilai positif yang tersirat dalam alur cerita tentang persatuan orang timur dan hiburan candaan yang terlihat kasar namun bisa membuat penonton tersenyum dan tertawa. Untuk lebih jelas keseruan dari film KAKA BOSS ini bisa disaksikan pada tanggal 29 Agustus di bioskop kesayangan anda. (ck, foto : ck)