BeritaInfoJitu,Jakarta-Hari pertama masuk kerja,Selasa (16/4/2024) sejumlah kantor pemerintah masih tutup di Manokwari Selatan, Papua Barat.
Asisten III Setkab Manokwari Selatan, Elli Sembor dalam siaran persnya seperti dimuat tribunpapua mengatakan, akan menegur kantor pemerintah yang masih tutup, karena tak ada alasan bagi OPD untuk menutup kantor di waktu kerja.
“Saat libur kita libur, tapi saat sudah masuk. Kita harus masuk lagi dan kita bekerja melayani masyarakat,” ujarnya.
“Kalau memang pimpinan OPD punya halangan, ada pegawai yang bisa masuk dan kantor tetap dibuka. Tidak mungkin dari semua pegawai OPD itu semuanya tidak masuk,” kata Elli Sembor.
Disinggung terkait sanksi kepada sejumlah OPD itu, ucapnya, hal itu kembali kepada kewenangan kepala daerah.
“Itu kembali kepada pimpinan. Tugas kami, mari gunakan waktu untuk bekerja,” ujar Elli Sembor menutup siaran persnya. (Hs.Foto: Tribun Papua barat)