BeritaInfoJitu,Jakarta-Dalam rangka memperingati hari bumi sedunia yang jatuh pada hari Senin (22/04) sejumlah komunitas di Fakfak menggelar bersih-bersih di sepanjang Jalan Dr Salasa Namudat di Kabupaten Fakfak, Minggu (21/04).
“Kegiatan Pendidikan Lingkungan Hidup (PLH) dengan tema “Ke mana Sampah Pergi” sebagai rangkaian perayaan Hari Bumi untuk memberikan gambaran langsung kepada peserta tentang perjalanan sampah yang mereka buang,” ucap Tokoh Pemuda Fakfak, Papua Barat, Imanuel David Yanter Hindom.
Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Fakfak Mengajar itu juga menjelaskan, bahwa kegiatan ini digelar dikarenakan masih banyak masyarakat yang belum memahami sampah itu akan berakhir di mana dan bisa membawa dampak apa saja.
“Untuk itu, kegiatan PLH ini telah rutin dilakukan di tingkat sekolah, baik di Kota Fakfak maupun di kampung,” ujarnya seperti dikutip dari Tribunpapua.
Ia berharap kegiatan ini dapat memberi pemahaman dan membangun mental sejak dini bagi anak-anak usia sekolah tentang pentingnya kelestarian alam.
“Sejatinya, alam tidak butuh manusia, tetapi manusia butuh alam,” ujar Imanuel David Yanter Hindom.
Papua Program Director Konservasi Indonesia, Robeth Mandosir, menyebutkan kegiatan bersih-bersih ini adalah kerja sama antara Konservasi Indonesia (KI) dan Gerakan Kitong Generasi Konservasi (Gen-K).
“Kami melibatkan Pemerintah Kabupaten Fakfak, masyarakat Fakfak dan beberapa komunitas di Fakfak seperti Fakfak Mengajar (FM), Sobat Hijau Papua, Palapa Adventure, Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Saka Wanabakti, Mulai Beda, Fakfak Molo,” tutup Robeth Mandosir. (Hs.Foto:Tribunpapua)


















